Kamu Juga Tau !!!

Minggu, 10 Februari 2013

Yang Di Benci Namun Penuh Manfaat

Ketika saya mulai menulis artikel ini, saya sadar sesadar-sadarnya, bahwa saya tengah menulis sesuatu yg orang lain tidak sukai. MLM. Iya, ketika kita mendengar nama MLM di masyarakat saat ini, maka kita sudah bisa menebak reaksi apa yang akan diterima. Kebanyakan akan mencibir, diam seribu kata, atau tersenyum sinis. Inilah yang terjadi dengan dunia MLM kita saat ini. Saya pun sangat maklum dengan hal ini, mengingat sy dulu pun begitu...he..he...

MLM kalo saya mengandaikan seperti buah durian, tidak enak kelihatannya dari luar. Perlu perjuangan yang cukup luarbiasa, untuk bisa menikmati enaknya isi dari buah durian ini. MLM, seperti dikatakan oleh robert T. Kiyosaki dalam bukunya yang bertajuk BUSINESS SCHOOL, memang makhluk yang sangat aneh. Bahkan seorang robert t. Kiyosaki pun, pernah tertutup hatinya, untuk menerima MLM sebagai suatu bisnis yg real. Di halaman-halaman awal buku itu, robert mengatakan, ".....benar, ada banyak pemimpi, perayu, penipu, pecundang dan pemerdaya yang ingin cepat kaya yang tertarik dengan bisnis ini. Salah satu tantangan bisnis pemasaran adalah bahwa mereka mempunyai kebijakan pintu terbuka, yang mengijinkan hampir setiap orang untuk bergabung. ......"

Setelah menjalankan bisnis ini, akhirnya saya bisa mengetahui dengan seksama, bagaimana bisnis ini dijalankan. Wajar jika robert kemudian mengatakan, ada 8 nilai tersembunyi dari pemasaran jaringan selain memperoleh uang. Delapan hal tersebut adalah:

1. Pendidikan bisnis yang mengubah hidup
2. Nilai berpindah dari kuadran kiri, ke kuadran kanan
3. Nilai akses ke kuadran B, tanpa biaya tinggi untuk membangun bisnis
4. Nilai berinvestasi dalam investasi yang sama dengan orang kaya
5. Nilai menghidupkan impian anda
6. Memiliki asset dengan rumus hukum metcalf
7. Memberikan pelajaran tentang nilai-nilai kehidupan
8. Nilai kepemimpinan

8 nilai yang terdapat dalam bisnis jaringan tersebut, saya syukuri karena telah benar-benar saya rasakan. Tentu , karena saya memang dibimbing oleh orang-orang, yang berkompeten. Semoga anda pun akan mendapat manfaat, dari suatu makhluk yang dibenci, namun sebenarnya penuh berkah....
»»  Baca Selengkapnya...

Rabu, 06 Februari 2013

Kaya Bersyukur Dan Miskin Bersabar Mana Yang Lebih Utama

Kaya Bersyukur Dan Miskin Bersabar Mana Yang Lebih Utama - Dalam kehidupan sehari - hari mungkin anda sudah sering menemukan orang - orang dengan berbagai macam tingkat finansial dan dengan berbagai cara pula mereka mendapatkanya .ada si fakir namun dia sama sekali tidak merasa kekurangan karena hanya keadaan finansialnya saja yang terlihat kekurangan namun hatinya sama sekali tidak mengalami kekurangan atau kita sebut saja dengan sebutan orang fakir yang bersabar .

 Sebaliknya juga ada si kaya yang di anugrahi rizki yang berlebih oleh allah tapi dia tidak merasa sombong dengan hartanya bahkan dia pandai memanfaatkan hartanya untuk hal-hal yang bermanfaat ,atau kita sebut saja dengan sebutan orang kaya yang bersyukur 

 Namun di antara keduanya manakah yang lebih utama apakah orang kaya yang bersukur atau orang faqir yang bersabar berikut fatwa Ibnu abd .salam tentang keduanya :

" Sungguh syeikh Ibnu Abd . salam mengambil dasar tentang lebih utamanya orang kaya yang bersukur dari pada orang fakir yang sabar , dengan dalil; bahwa allah tidak mungkin memberikan pilihan untuk nabinya kecuali yang terbaik baginya , sedangkan sebaik – baiknya keadaan beliau adalah keadaan pada waktu beliau wafat . pada waktu itu rosulullah SAW dalam keadaan sangat kaya raya , dengan demikian hal itu hal itu menunjukan keadaan kaya ( dengan syarat diatas ) lebih baik dari pada keadaan fakir "   ( Al-Fatawi Al-Haditsiyah, hal : 32 Dar Al-Fikr ) 

Dari keterangan di atas jelaslah sudah bahwa menurut syeikh Ibnu.Abd Salam bahwa orang kaya yang bersyukur lebih utama dari pada orang fakir yang bersabar . banyak sekali orang yang salah paham dalam mengartikan “zuhud” menurut mereka “zuhud” di identikan dengan keadaan bersahaya yang di lebih- lebihkan .Padahal zuhud adalah kondisi yang berkaitan dengan bathin seseorang yang telah berhasil melepaskan diri dari keterkaitan nilai-nilai duniawi meskipun ia dalam keadaan kaya raya , Al-Bakri mengambil contoh , seperti halnya Nabi Sulaiman A.S beliau ini orang yang paling kaya dan juga paling dermawan . menurut Al-Bakri kedermawanan Nabi Sulaiman ini tak lebih karena kondisi batin nya sudah bisa terbebaskan dari hal-hal yang bersifat duniawi .Demikian keterangan yang saya dapatkan dari pak ustad semoga bermanfaat hehehe....
»»  Baca Selengkapnya...

Senin, 04 Februari 2013

Investasi Emas

Investasi merupakan cara yang dilakukan oleh banyak orang untuk mempersiapkan kondisi keuangannya dimasa yang akan datang. Dibandingkan dengan menabung, investasi merupakan jalan terbaik agar uang yang kita miliki tidak tergerus dengan adanya inflasi, sebab kita tahu sendiri inflasi merupakan 'perampok' yang mengurangi nilai mata uang kita dari waktu ke waktu dan salah satu solusi untuk menangani inflasi adalah dengan berinvestasi emas.

Berinvestasi emas, bukan yang lain!! Mengapa? Saya rasa itu adalah pertanyaan yang menarik! Baiklah, sekarang saya bertanya kepada Anda. Apakah yang bisa Anda beli dengan uang Rp 200 perak? Tentu Anda masih ingat dengan lagu “… abang tukang bakso mari-mari sini aku mau beli, abang tukang bakso cepatlah kemari sudah tak tahan lagi, satu mangkok saja dua ratus per yang banyak baksonya…” Pada tahun '90-an dengan uang 200 perak Anda bisa beli banyak bakso, namun saat ini Anda hanya akan dapat 2 buah permen, satu untuk Saya dan satunya lagi untuk Anda hehehehe… .

Seperti yang saya jelaskan sebelumnya, inflasi merupakan penyebab utama turunnya mata uang yang kita miliki, bukan hanya bakso saja yang terpengaruh, semua barang mulai dari barang primer (sembako), kendaraan bermotor, rumah, tanah, jasa dan lainnya ikut terpengaruh. Semuanya seakan menjadi makin mahal, namun kita tidak sadar bahwa sebenarnya bukan barang tersebut yang menjadi mahal, namun uang kita yang nilainya turun. Apakah Anda menyadarinya? Semoga saja Anda sudah menyadarinya saat ini!

Solusi yang paling ampuh untuk mempertahankan nilai mata uang Anda adalah dengan menyimpannya dalam bentuk emas. Investasi emas merupakan investasi yang tepat untuk mempertahankan nilai mata uang kita karena emas sifatnya ZERO INFLATION alias ANTI-INFLASI, bahkan jika diperhatikan kenaikan harga emas selalu berbanding lurus dengan laju inflasi. Semakin gila inflasi, semakin gila juga kenaikan harga emas. Nah, kini Anda tahu alasan mengapa harus ber-investasi emas bukan?

Berikut tip investasi emas untuk pemula.
Sebaiknya para pemula berinvestasi emas jenis logam mulia daripada perhiasan. Mengapa? Karena harga logam mulia stabil dan harganya tidak turun jauh saat akan dijual kembali. Logam mulia yang diinvestasikan minimal 25 gram. Jika investasi emas berupa logam mulia yang kecil-kecil, pasti akan mahal. Jika ada uang yang cukup, lebih baik investasi yang 100 gram karena lebih murah. Perbedaannya dengan yang logam mulia kecil bisa mencapai Rp35 ribu per gramnya.
Investasi emas itu sangat mudah. Jika harga emas sedang turun, segeralah beli. Saat harga emas di pasaran naik, segeralah jual.
Cara penyimpanan yang dialakukan pada investasi emas juga cukup mudah. Ada orang yang memilih menyimpan di rumah sendiri, tetapi ada juga yang menyimpannya di safety deposit box (SDB) di bank.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

»»  Baca Selengkapnya...